Monday, February 1, 2021

Sip! Debian Hadirkan Kembali Arduino IDE Setelah 7 Tahun Lenyap di Repo

 Debian akhirnya kembali merilis Arduino IDE yang bisa berjalan lagi di distro sejuta ummat tersebut. Kini Arduino IDE kembali tersedia di repositori Debian. 

Meskipun kita masih bisa menggunakan Arduino IDE dari situs resmi Arduino, tapi dengan langkah dari Debian Electronics Team tersebut, kita sekarang bisa menginstall Arduino IDE dengan sekali install saja dengan APT.

sudo apt install arduino

dalam postingan resminya, beta tester dari Arduino IDE ini juga sedang dicari oleh tim Debian.

“The purpose of this post is not just to announce this new upload but actually more of a request for testing,” said Rock Storm in a blog post. ” The title could very well be WANTED: Beta Testers for Arduino (dead or alive :P).”

bagi yang ingin membantu mencoba menjadi tester, silakan pasang repository debian sid (debian unstable) dan install arduino ide. Untuk melaporkan bug, bisa disampaikan ke halaman ini https://www.debian.org/Bugs/

0 comments:

Post a Comment