Wednesday, June 30, 2021

Cara Menginstall Docker di Windows Server 2019

Menginstall Docker di Windows Server menurut saya pribadi adalah hal yang sulit. Tapi berkat cari info sana-sini di mesin pencari Google, akhirnya berhasil juga menginstall docker di Windows Server 2019. Simak tutorialnya disini.

Yang pasti anda butuhkan adalah akses internet dan akses ke powershell Windows Server 2019 tersebut. Kita akan mendownload beberapa installer dan paket dari internet. Kemudian melakukan konfigurasi docker dan server tersebut dari Powershell.

Enable DockerMsftProvider

Pertama, silakan download dulu paket Docker untuk Windows 10 di KOMPUTER WINDOWS KITA (bukan di Server) dengan menginstall paket DockerMsftProvider

Install-Module -Name DockerMsftProvider -Repository PSGallery -Force

kemudian install secara lokal dengan perintah:

Save-Package -Name Docker -Path ~\Download -ProviderName DockerMsftProvider

kemudian copy file zip tersebut dari komputer lokal kita ke server. Unzip file tersebut ke folder di server C:\Windows\System32.

Kemudian tambahkan PATH di Environment Variable Windows Explorer/System

Kedua, Enable fitur Hyper-V dengan menggunakan Server Manager. Tambahkan fitur-fitur seperti: container, hyper-v, windows subsystem linux. Restart Server

kemudian download LCOW Kernel Linux:

Invoke-WebRequest -Uri "https://github.com/linuxkit/lcow/releases/download/v4.14.35-v0.3.9/release.zip" -UseBasicParsing -OutFile release.zip

dan Unzip ke folder C:\Program Files\Linux Containers

Jalankan Docker Service


untuk menjalankan service ini, silakan lakukan di powershell dengan perintah:

dockerd --register-service --experimental
Start-Service docker

dan untuk mencoba apakah sudah jalan dan bisa digunakan, silakan pull salah satu image dari Docker Hub:

docker pull ubuntu

Selamat mencoba!

0 comments:

Post a Comment